Pemdes Airbara Terima Bantuan Mobil Ambulance Dari PT. SBS

berita |22 Juni 2022 |Dilihat : 363

Rabu, 22 Juni 2022

Desa Airbara, Kec. Airgegas

 

Bertempat di Kantor Desa Airbara Kecamatan Airgegas Kabupaten 

Bangka Selatan Pemdes Airbara Terima Bantuan 1 unit mobil Ambulance 

dari PT. SARIWIGUNA BINA SENTOSA (SBS).

 

 

 

 

Bantuan ini merupakan Program Pemberdayaan masyarakat Dari PT. SBS 

pada aspek ekonomi dan kesehatan masyarakat.

 

Serah Terima  Bantuan kegiatan ini turut dihadiri Bupati Bangka Selatan 

H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.Ip, Wakil Bupati Bangka Selatan

Debby Vita Dewi, SE, Direktur Utama Robertus Setiawan, S.T,

Rusdiono Anggota DPRD Kab. Bangka Selatan, Muklis Insan, S.ST

kepala Desa Airbara, Ketua BPD  Airbara, Tokoh Masyarakat serta

Perangkat Desa Lainnya 

 

 

 

Adapun kegiatan dalam penyerahan serah terima ini berupa 

penyerahan cendera mata piagam budidaya ikan nila kepada Pokdakan, 

piagam  ternak ayam broiller binaan dan mobil ambulance desa kepada pemdes airbara

 

 

 

"Alhamdulillah terima kasih banyak, Beliau luar biasa memberikan bantuan

program untuk masyarakat desa Airbara  yang sangat bermanfaat dan

keadaan memang kondusif" Ucap Muklis Kepala Desa Airbara  

 

Acara serah terima kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama

dan berbincang-bincang menikamati hidangan.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Penulis dan Editor       : Riska 

Photographer             : Sodikin 

Bagikan: